Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Kredit dan Piutang Dagang

(Studi Pada PT. Binacitra Tataprima)

Skripsi / Tugas Akhir Sistem Informasi Penjualan
Penulis: Maria M. Yolanda
Program Studi Ganda Akuntansi dan Sistem Informasi Universitas Bina Nusantara

Ringkasan

Teknologi sistem informasi telah menjadi elemen yang sangat penting bagi keberhasilan organisasi dan bisnis. Sistem informasi akuntansi adalah salah satu elemen penting bagi keberhasilan jangka panjang perusahaan, dimana dengan adanya sistem informasi akuntansi yang tepat, data-data transaksi yang ada dapat diolah menjadi informasi yang bernilai dan berguna. Dunia usaha semakin berkembang luas dan kompleks. Persaingan antar perusahaan juga semakin tajam, setiap perusahaan berusaha untuk terus meningkatkan kinerjanya. Adanya Sistem Informasi Akuntansi yang handal dalam perusahaan dapat membantu perusahaan dalam pengelolaan kegiatan operasionalnya dan membantu peningkatan kinerja menjadi lebih baik, sehingga perusahaan dapat tetap bertahan bahkan menjadi yang terbaik dalam persaingan bisnis.

Bagi setiap perusahaan dagang maupun jasa, penjualan merupakan kegiatan yang sangat penting, karena dari hasil penjualan itulah perusahaan dapat memperoleh laba sehingga dapat terus menjalankan aktivitasnya. Penjualan yang dilakukan juga tidak jarang bersifat kredit sehingga memerlukan pengelolaan piutang yang baik. Oleh sebab itu, perusahaan semestinya memperhatikan dengan cermat mulai dari penanganan penerimaan pesanan / order penjualan hingga penagihan piutang untuk menjamin keberlangsungan perusahaan.

PT.Binacitra Tataprima merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang produksi crayon dan pensil. Perusahaan saat ini sedang menghadapi masalah yang khususnya berkaitan dengan penjualan kredit dan piutang dagang yaitu belum adanya batas / limit kredit bagi pelanggan, kurangnya pengendalian terhadap piutang yang jatuh tempo, kesalahan penagihan dan juga kesulitan yang dialami manajer untuk melihat informasi yang diperlukan sewaktu-waktu sesuai kebutuhan.

Penulisan skripsi ini bertujuan untuk menganalisis sistem penjualan kredit dan piutang dagang yang terdapat di perusahaan dan merancang Sistem Informasi Akuntansi penjualan kredit dan piutang dagang yang dapat digunakan untuk mendukung proses bisnis perusahaan serta pengendalian internal baik secara manual maupun secara terkomputerisasi sehingga dapat mengatasi permasalahan yang berkaitan dengan penjualan kredit dan piutang dagang perusahaan.

Penelitian ini menggunakan metode analisis dan perancangan. Metode analisis dilakukan dengan melakukan survey, mengidentifikasi permasalahan di lapangan, dan menganalisis pengendalian internal dalam proses bisnis lama. Hasil analisis yang diperoleh kemudian digunakan dalam perancangan sistem yang diusulkan. Metode perancangan menggunakan pendekatan berorientasi objek.

Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, disarankan perusahaan melakukan perbaikan-perbaikan seperti membuat sistem yang membantu perusahaan dalam pengendalian piutang pelanggannya, menetapkan batas / limit kredit, dan juga memungkinkan penyajian laporan sewaktu-waktu. Perusahaan juga hendaknya mempertimbangkan penyesuaian kembali sistem informasi akuntansinya berdasarkan yang diusulkan dalam skripsi ini.